Tulis yang kamu cari

Analytics

Adv

Alternatif Tontonan di Tengah Pandemi Corona

alternatif tontonan di tengah Pandemi Corona

     Pandemi Corona telah memaksa kita untuk berdiam diri di rumah. Semua kegiatan harus dilakukan dari rumah saja seperti bekerja, belajar, dan beribadah. Hal itu dilaksanakan demi memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
 Blogger Eksis yang suka nonton tentu harus beradaptasi dengan situasi dan kondisi seperti ini. Jika biasanya aku bisa nonton ke bioskop, gedung pertunjukkan, dan tempat hiburan lain bersama teman-teman. Nampaknya, aku harus mencari alternatif tontonan di rumah saja. Apalagi masa isolasi di rumah masih berlangsung lama entah sampai kapan.

         Inilah 6 referensi tontonan yang biasa aku lakukan supaya tidak bingung atau bosan di tengah pandemi Corona:
1. Nonton kajian keagamaan
    Beribadah di rumah seperti salat tarawih membuat aku rindu untuk dengar ceramah saat di masjid. Untuk obati rindu, aku menyaksikan eDaran alias elektronik dakwah Ramadan yang diadakan setiap hari melalui GoTix Indonesia.
 Sambil ngabuburit, kita bisa ikut kajian keagamaan dengan mendengar ceramah. Hal ini bisa jadi jalan dakwah supaya kita bisa mendapat hidayah. Siapa tahu setelah Ramadan, kamu mau hijrah.

2.   Nonton teater
Nonton teater di rumah aja

         Nonton pertunjukkan teater juga bisa dilakukan nih selama masa pembatasan sosial di rumah. Aku biasa menonton melalui live streaming di channel YouTube Indonesia Kaya. Nonton teater di rumah aja bisa kita lihat langsung setiap akhir pekan tanpa harus reservasi. Hal yang paling membahagiakan yaitu tiketnya GRATIS.

3.   Nonton film pendek atau film dokumenter
    Bioskop jadi tempat aku menghabiskan waktu bersama teman-teman. Berhubung saat ini sedang physical and social distancing, maka aku memilih untuk nonton film pendek dan film dokumenter via aplikasi layanan streaming. Kedua jenis film tersebut aku pilih untuk mempelajari banyak hal. 
    Alhamdulillah, ada program baru dari Genflix mulai 1 Mei 2020. Kita bisa menonton koleksi film pendek terpilih dari sineas seluruh Indonesia. Siapapun bisa menonton film pendek ini dengan beli voucher nontonnya.

4.   Nonton web series
      Drama korea The World of Married memang trending topik di twitter. Tapi, mohon maaf kalau aku bukan pencinta K-Pop. Makanya, aku lebih suka nonton web series.
        Beberapa web series jadi pilihan aku selama di rumah saja, terutama web series yang diproduksi dari kanal perbankan seperti DBS Bank dan Jenius. Aku juga sempat intip ada JOOX The Series yang menampilkan kisah Best Friends, Jatuh Cinta Sendiri, dan Para Pemburu Followers. Kumpulan web series tersebut aku pilih karena ceritanya unik dan punya sudut pandang lain yang menarik.

5.   Nonton acara memasak
      Kegiatan baru yang ramai dilakukan oleh masyarakat yaitu memasak. Kembali ke dapur karena Corona seolah jadi kegiatan menyenangkan yang berfaedah. Aku biasa menonton panduan memasak dari acara televisi atau kanal YouTube food vlogger favorit. Beberapa kali aku juga melihat postingan para selebgram dan selebtwit yang mendadak rajin masak dan menggodaku untuk coba resep cemilan baru. 

6.   Nonton keributan di media sosial
         Aku kurang paham sih apakah kegiatan ini termasuk dosa atau tidak saat menontonnya di bulan Ramadan. Cuma mau gimana lagi, kalau buka medsos kadang yang tampil keributan antar netizen di media sosial. Ada yang emosi jiwa karena program kartu prakerja, saling serang dan gelud karena konspirasi Corona, sampai kehidupan kreator konten yang penuh prank. Intinya sih, kita cukup jadi penonton saja sambil menahan jempol supaya tidak mudah terprovokasi.

         Selain nonton, aku juga kadang ikut beberapa platform daring yang mengadakan NGABUBULIVE (Ngabuburit live gitu dari web atau media sosial). Biasanya yang mengadakan acara ini seperti media online dan kanal pembelajaran. Banyak sesi dengan topik dan pembicara yang beda sih sampai aku bingung mau eksis di mana. haha

        Oia, kita juga bisa melakukan hal lain di tengah pandemi Corona. Misal, baca buku, main board game, berolahraga, berkebun, dan membersihkan rumah. Supaya semangat, kamu bisa menghabiskan waktu itu semua bersama keluarga tercinta ya. Percayalah, semua hal di atas bisa jadi kegiatan paling berharga yang mungkin selama ini sering terlewatkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar