Tulis yang kamu cari

Analytics

Adv

Mimpi Penggemar Bertemu KAI EXO

 

KAI-EXO

     Lagu “Peaches” terngiang di telingaku. Suara merdu KAI EXO seolah terdengar riang dalam ruang itu. Olah tubuh seiring irama musik bak tarian yang menggelegar pekat malam.

  Aku terbelalak seketika. Tak ada siapapun di dalam kamar. Pertemuan dengan KAI EXO mustahil terjadi. Nyatanya, aku hanya mimpi bertemu dengan salah satu personil dari boyband k-pop ternama. Supaya Blogger Eksis tidak halu, ada baiknya aku membeberkan perjalanan karir KAI dari waktu ke waktu.

Sukses yang didapat KAI EXO tak seluwes gerakan menari sambil menyanyi yang sering dilakoninya. Dari usia 8 tahun, penyanyi berwajah cerah ini sudah berlatih tanpa batas dalam bidang seni tari. Tak ayal, pemilik nama lengkap Kim Jong In dikenal sebagai idol k-pop yang punya keahlian menari paling berbakat.

       Sebenarnya latihan taekwondo dan les piano jadi pilihan dari orangtua KAI sewaktu kecil. Hanya saja, KAI lebih senang untuk belajar tari jazz. Dari bakat menari yang dimilikinya, Si penyuka tomat ini memutuskan bergabung dengan boyband dari Korea Selatan yang berada di bawah naungan SM Entertainment. Keputusannya menjadi bagian dari EXO diambil pada usia 17 tahun.

   Tak hanya meniti karir bersama boyband yang telah terbentuk, KAI mulai mengembangkan sayap untuk menyanyi solo sejak pandemi. Debut dimulai tanggal 30 November 2020 dengan lagu “Mmmh” dan setahun kemudian, KAI luncurkan album kedua bertajuk “Peaches”

      Bila dilihat dari analitik kanal YouTube KAI menggunakan jaringan internet cepat, lagu pertamanya telah diputar lebih dari 111 juta viewers dan videonya disukai 3,4 juta akun. Keberhasilan ini tentu didukung para penggemarnya yang dijuluki erigom. Loyalitas tanpa batas dari para penggemar membuat karya-karya dari KAI EXO terus dibanggakan.

     Terkait kisah asmara, KAI sempat mengejutkan publik karena berpacaran hanya 4 bulan saja. Pasangannya pun datang dari kalangan personil girlband Blackpink yang bernama Jennie. Fokus karier menjadi sebab perpisahan hubungan kedua musisi ini.

     Sebagai seorang workholic, KAI mulai melebarkan sayap menjadi YouTuber. Ia ingin membranding diri seperti idol serba bisa yang disibukkan dengan aktivitas luar biasa. Dengan konsep variety show, idol k-pop ini tetap eksis melalui series KAI’s Bucket List.

    Series tentang K-Pop Idol ini sudah tayang sejak 19 Februari 2022 lalu melalui platform YouTube IndiHome secara live streaming. Namun, para erigom hanya bisa melihat idola kesayangannya dari layar ponsel atau laptop setiap Sabtu dan Minggu saja. Hal yang menarik, variety show ini mengusung konsep kilas balik KAI mulai dari perjalanan sebelum jadi idol k-pop sampai disorot menjadi bintang panggung.

    Secara garis besar, penulis suka dengan series KAI’s Bucket List. Konten-konten berbentuk video ini bisa dipergunakan sebagai healing bagi yang menonton. Para penggemar bisa menyaksikan idolanya seolah lebih dekat dan menjadi nyata. Kebetulan wifi cepat di rumahku juga mendukung semua aktivitas tanpa batas saat nonton 5 episode kehidupan sang idola.

   Semoga makin banyak keseruan yang tampil dari sosok KAI EXO nanti. Obrolan didalam mobil, saat berolahraga, liburan, memasak, atau ketika melakoni hobi membaca bisa muncul untuk episode berikutnya. Apalagi series KAI’s Bucket List akan tayang sampai 9 April 2022.

platform-YouTube

 Durasi 20 menit live streaming pun terasa kurang. Para penggemar tentu ingin lebih lama mengenal dekat KAI sebagai K-Pop Idol dan Kim Jong In sebagai pria biasa. Tapi, setidaknya kehidupan yang inspirasional dari KAI tetap melekat dimata para penggemar. Blogger Eksis pun tak sabar untuk menantikan setiap episode saat akhir pekan. Nyatanya, mimpiku bertemu KAI EXO itu terjadi setelah menonton tayangan ini.

Kisah ini hanya bagian cerita dari salah satu fans yang punya idol dari Korea. KAI EXO layak diidolakan karena punya bakat istimewa dan selalu membuat kekaguman penggemarnya makin memuncak. Sukses terus KAI EXO!!

32 komentar:

  1. Saya juga suka lagu/musik Korea. Favorit saya Jansori - The Nuts, Byul - OST 200 pounds beauty, No Other - Super Junior, lagu-lagunya Stella Jang juga suka.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Begitu banyak ya idol K-Pop yang disukai netizen Indonesia.

      Hapus
  2. Jadi nostalgia waktu aku jadi fan girling di masa sekolah. Sampe nonton konsernya, beli album, dateng ke K-festival haha seru! Mengidolakan idol kpop emang salah satu hal yang menyenangkan dan memotivasi diri sendiri :D

    BalasHapus
  3. KAI ini salah satu member favorit aku di EXO. Kenapa? Karena selain talented wajahnya juga unik. One of a kind. Ga ada yg mirip sama dia lho.

    BalasHapus
  4. Durasi 20 menit memang kurang kalo sama sesuatu yang kita suka. Hahaha.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saatnya netizen buat petisi untuk perpanjang durasi live streaming KAI EXO biar kangennya terobati ya..

      Hapus
  5. baru denger pertama kali. inspiratif juga perjalanan kariernya.
    semoga tetap eksis.
    aamiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Amin. Semoga blogger yang menulis kariernya KAI bisa ikut eksis seperti idolanya.

      haha

      Hapus
  6. Waaaaa. Aku suka chanyeol di EXO gegara dulu nonton dramanya EXO Next Door..😂

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku juga mulai kenal KAI EXO sejak nonton The Miracle We Met :D

      Hapus
  7. lagu2 exo mengundang gerakan alami di tubuh. alias joget kpop wkwkwkwkwkwkwk

    BalasHapus
    Balasan
    1. baca artikelnya jangan sambil joget TikTok ya, kak..

      hehehe

      Hapus
  8. Idol korea yg sukses memang penuh dedikasi ya, sudah menentukan passion sedari muda. Layak dicontoh nih! Keknya habis ini aku bakal cari lagunya exo di youtube hihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. coba nonton live streamingnya juga itu dikanal YouTube IndiHome setiap Sabtu Minggu. Biar makin melihat perjalanan idola dari masa ke masa. Jadi, idol Korea itu memang tak mudah..

      Hapus
  9. Aku ndk ngerti artis2 korea 😂wkkkkwk..

    Tp gk apa2.. tetap semangat ya.. smoga blog & artikelnya makin banyak & bermanfaat utk pecinta K-Pop

    BalasHapus
    Balasan
    1. Awalnya, aku juga rada gimana gitu. Pas nonton film sama dengar musiknya kok jadi sering ikutin juga semua hal yang menjadi tren K-Popers. Apalagi banyak temanku yang sudah demam K-Pop.

      Hapus
  10. Waduh sampe segitunya ya 😂 saya juga ada sih Oppa drakor fave, So Ho Jun namanya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ceritanya pernah terbawa ke dalam mimpi juga kah, kak Pipit?

      Bertemu Idola K-Pop dalam Mimpi .. hihihi

      Hapus
  11. Wah sampai segitunya yaa.. kalau saya lebih tau oppa itu lewat Drakor. Tiap ganti Drakor ganti oppa favorit hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Idolanya banyak banget dong, kak Ardita..

      Asal jangan terbawa mimpi semua. Bisa bingung nanti yang mana.

      Hapus
  12. Waduh sama dengan istri saya dong. Seneng banget sama exo sampe tiap hari ikut denger lagunya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah! Berarti, Mas'a sudah mirip Oppa Korea nih karena langsung dapat istri seorang K-Popers*

      Hapus
  13. Semoga kakak dapat rezeki untuk ketemu langsung ya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Amin yaa robbal alamin. Terima kasih atas doanya :)

      Hapus
  14. Aku suka drakor walau ga banget cuma untuk aktor2 tertentu. Untuk k-pop malah sama sekali ga ngikutin. Artikelnya memberikan wawasan baru buat aku untuk mengenal KAI EXO^^

    BalasHapus
  15. Korea di Indo lagi boooming banget ya min. Apalagi banyak boyband atau girlband yang mendunia, perjalanannya bisa jadi contoh kita juga biar tetap semangat mengejar cita-cita.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pastinya, kak!

      Ambil dari sisi inspiratifnya untuk kejar impian yang kita punya ya..

      Hapus
  16. Aktor korea yg saya suka cuman lee men ho krn saya tau perjuanganya kek gmana,,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wih.. pasti kak Heri ini fans berat aktor Korea itu ya*

      Hapus