Tulis yang kamu cari

Analytics

Adv

Melangkah Liburan dengan Mudah Bareng Vizitrip


Tahap perencanaan liburan dengan mudah

"Siapa yang selalu butuh perencanaan liburan sebelum keberangkatan?"
Kalo Blogger Eksis YES!

Wajarlah jika aku begitu karena aku termasuk tipe orang yang berpikir dahulu sebelum bertindak. Apalagi liburan sudah jadi kebutuhan generasi milenial seperti aku. Supaya liburan mencapai kebahagiaan, maka aku selalu butuh persiapan yang lebih tenang dan santai. Dengan demikian, liburan nggak perlu dibikin ribet.


Berhubung libur lebaran telah berlalu, tapi Blogger Eksis belum sempat berjalan ke banyak lokasi wisata di luar kota apalagi luar negeri. Aku mulai mempersiapkan liburan bulan depan dengan berbagai perencanaan. Sekarang waktu aku merencanakan kembali liburan yang tertunda agar hari demi hari bisa lebih menyenangkan.
Untuk membuat liburan zaman now semakin mudah, ada beberapa cara perencanaan liburan versi Blogger Eksis. Simak langkah-langkah sebagai berikut:

1. Cari informasi
Kebanyakan para wisatawan tidak punya pengetahuan atas medan yang akan didatangi. Penting bagi kita untuk mencari informasi tempat-tempat wisata yang akan kita kunjungi. Jangan jadi pemalas!
Liburan dengan mudah bareng Vizitrip
sumber: www.eventbrite.com
Setidaknya cari saja melalui situs www.vizitrip.com. Dari situs Vizitrip, kamu bisa tau lokasi liburan yang lagi happening lengkap dengan paket perjalanan yang ditawarkan. Setelah sesuai keinginan, kita akan leluasa memainkan imajinasi, apa saja pakaian dan aksesoris yang harus dibawa saat liburan nanti. Selanjutnya langsung buat wishlist tentang konsep foto liburan seperti apa yang ingin kita ambil demi menghiasi timeline media sosial.

2. Packing
Ketika kita sudah paham seluk beluk tempat wisata yang akan didatangi, kita bisa mulai menyusun pakaian yang sesuai untuk dibawa. Misal liburan ke pantai, tentu pakaian bertema summer akan sangat mendukung swafoto dengan latar laut yang biru atau pasir pantai yang putih. Jika kita berniat untuk mendaki gunung, kita harus menyiapkan pakaian berbahan lebih tebal karena udara di gunung biasanya lebih dingin.
Packing pakaian

Pastikan packing jauh sebelum hari H keberangkatan. Usahakan tas yang kita bawa bisa memuat semua pakaian untuk beberapa hari ke depan. Mungkin kita bisa menggulung beberapa pakaian agar koper atau carrier yang dibawa tidak terlalu banyak.
Pisahkan juga antara pakaian kering atau pakaian basah alias pakaian kotor saat liburan. Susun pakaian berdasarkan jenis. Pilih pakaian yang nyaman dikenakan dalam segala suasana. Hati-hati jangan sampai saltum (salah kostum) yaa.
Dalam packing, kita juga harus menempatkan pakaian, sepatu, dan gadget sesuai kemasan. Contoh pakaian ditempatkan dalam koper, sepatu dan alat mandi dibungkus lagi menggunakan shower cap. Sementara gadget bisa dikemas menggunakan plastik ziplock. Semua itu untuk memproteksi hal-hal yang tidak kamu inginkan dan memudahkan kamu untuk mencari segala sesuatu yang mendadak dibutuhkan segera.

3. Persiapkan logistik pribadi
Hal apa saja bisa terjadi saat liburan. Kita harus menyiapkan keperluan pribadi yang bisa digunakan pada keadaan darurat sekalipun. Baik yang berbentuk aksesoris, peralatan, makanan, maupun obat-obatan. Para wisatawan biasa menyebut dengan travel kit.
Perencanaan liburan dengan mudah
Isi travel kit begitu banyak jika dijabarkan. Blogger Eksis biasa membawa kamera, kacamata, topi, senter, colokan bercabang, powerbank, dan tumblr. Semua itu bisa dimanfaatkan untuk hal-hal yang sifatnya kepepet. Walau beberapa fasilitas sudah disiapkan oleh pihak travel, tapi kita tak pernah tahu apa yang akan terjadi sehingga tidak ada distorsi saat liburan nanti.

4. Periksa kembali dokumen penting
          'Kamu mau liburan atau mau kerja sih?' Hahaha.. 
       Dokumen penting yang dimaksud ini bukan berkas pekerjaan atau kumpulan draft tulisan. Secara spesifik, dokumen ini seperti identitas pribadi berupa KTP, SIM, atau paspor. Dokumen tersebut penting sebagai tanda pengenal saat kita mendatangi tempat wisata yang masih asing. Jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, kita bisa langsung teridentifikasi data diri personal.
Passport sebagai dokumen penting liburan
             Jangan lupa tempatkan dokumen-dokumen dalam sebuah amplop yang dilapisi bahan anti air. Tak perlu dry bag, pilih saja tempat yang aman. Beberapa wisatawan juga membiasakan untuk scan dokumen penting sebagai backup. Kita bisa salin dokumen ini dalam bentuk digital, baik disimpan pada gadget yang dibawa atau email yang kita punya. Dengan begitu tak perlu khawatir lagi ada identitas yang tertinggal.

5. Minta izin dengan orang terdekat
Anak zaman now mungkin sudah jarang melakukan hal ini. Mereka biasa pergi liburan secara sembunyi karena jika izin pasti banyak titipan oleh-oleh yang dipinta. Tapi kan namanya juga oleh-oleh yah, terserah kita yang liburan lah mau membawa apa setelah pulang dari tempat wisata. Kadang lebih banyak baju kotor dibanding buah tangan yang harus dibawa pulang. haha
Meminta izin bagian dari persiapan liburan
  Seharusnya sih minta izin dengan orang terdekat lumrah dilakukan setiap kita keluar rumah. Izin dengan orang-orang yang ada disekitar kita senantiasa bagai doa penyelamat. Minta izin sebelum pergi, bisa kita lakukan dengan orang tua, kakak, abang, adik, pacar, sahabat, atau tetangga. Jelaskan ke mana tujuan liburan kita agar doa mereka bisa mengantar kita kembali ke rumah.

6. Hormati kultur dan peraturan setempat
Destinasi wisata yang kita kunjungi masih terlihat alami. Sebagai wisatawan yang baik, kita jangan pernah menodai. Hormati peraturan yang sudah dibuat. Patuhi larangan-larangan yang sudah dicamkan oleh para pemandu wisata. Jangan memalukan diri sendiri untuk melanggar hal-hal yang harus dihindari.
Hormati Perbedaan di Tempat Liburan
sumber: https://unsplash.com @felipptiago
Deal with all the consequences that will come to you afterwards. Itulah langkah-langkah perencanaan liburan versi Blogger Eksis. Jangan lupa siapkan plan A dan plan B sebab mungkin ada saja rencana yang tidak berjalan sesuai dengan harapan. Jika memang itu terjadi, pasti akan mengganggu waktu liburan nanti.
Supaya liburan jadi mudah, anti ribet, dan terasa memuaskan, Blogger Eksis juga mempercayakan liburan menggunakan agen perjalanan Vizitrip. Mulai dari urusan booking tiket tempat wisata hingga memilih paket perjalanan yang diinginkan. Tadi udah disinggung pada langkah pertama bahwa ViziTrip bisa membuat perjalanan lebih menyenangkan dari tahap perencanaan. 'Kok bisa?'

Liburan lebih mudah dengan Vizitrip
Blogger Eksis mau Trip Bareng Vizitrip
           Vizitrip hadir sebagai website penyedia jasa tour & travel online yang memberi fleksibilitas dan kemudahan dalam proses pemesanan. Wisatawan yang masih dalam tahap perencanaan bisa langsung mengunjungi website ini dimana saja dan kapan saja. Ada aneka ragam paket tur yang ditawarkan, baik wisata lokal maupun mancanegara.
          Sudah jelas bahwa platform ini menjadi pilihan ekonomis untuk liburan yang lebih hemat. Dari setiap tampilan paket liburan yang ditawarkan tertera harga dengan rincian fasilitas yang didapat oleh wisatawan. Maka dari itu, kita bisa memilih paket liburan sesuai anggaran yang telah kita siapkan.
Tampilan depan situs Vizitrip
Dari tampilan halaman website depan situs ini terasa sentuhan user-friendly. Kita bisa langsung mencari destinasi liburan yang dituju. Jika kita scroll ke bawah, pengguna bisa langsung menemukan berbagai promo menarik dari destinasi pilihan yang unik.
Paket liburan yang ditawarkan bervariasi seperti regular trip, open trip, dan group tour. Semua paket bisa dipilih berdasarkan negara atau destinasi yang ingin kita kunjungi. Beberapa review atau testimoni dari para pengguna yang telah menggunakan jasa agen perjalanan Vizitrip juga bisa dijadikan pertimbangan sebelum memutuskan tujuan liburan.
       Kemudahan tidak sampai disitu. Pelayanan Vizitrip sudah terpercaya karena mitra tur yang bekerja sama dengan agen perjalanan ini begitu berpengalaman. Layanan berkualitas pun terjamin sehingga kita sebagai wisatawan bisa terpuaskan.
          Dari semua paket liburan yang ditawarkan, Blogger Eksis tertarik dengan Easy Belitung Tour Package. Paket trip bareng Vizitrip ini menuju Kota Laskar Pelangi di Provinsi Bangka Belitung. Dari penawaran paket yang ada, kita bisa wisata kuliner, mengunjungi pantai, dan membeli kerajinan khas pulau Belitung. Aku sudah membayangkan akan liburan sambil berbaur dengan penduduk setempat. Bisa jalan-jalan sekaligus menikmati budaya, tradisi, makanan, dan tempat wisata yang masih asri.

Enak kan kalau liburan kita jadi lebih mudah dan terarah dengan hal-hal berfaedah? Share langkah-langkah di atas yaa supaya teman-teman kamu juga paham betapa seru liburan yang nggak pake ribet. Siapa tau, kamu bisa liburan bareng Blogger Eksis*
Vizitrip membuat liburan jadi mudah
#LiburanJadiMudah 
Now, make your trip dreams come true*

1 komentar:

  1. Gara-gara liburan jadi mudah di Vizitrip, wish list aku nambah teruuuussss.....
    Abis komplit banget ya tour mereka.

    BalasHapus